Pelaksanaan Simulasi OSN-K - SMAN 1 Cempaga
Sungai Paring - Sebelum dilaksanakannya OSN-K pada 5 s.d 6 April 2023 mendatang perlu diadakannya simulasi OSN-K terkait dengan teknis pelaksanaan dalam proses pengerjaan soal nanti. (Kamis, 30 Maret 2023).
Dalam kegiatan OSN-K tahun 2023 ini SMAN 1 Cempaga mengikuti 8 bidang Lomba yaitu Informatika, Fisika, Kimia, Ekonomi, Matematika, Geografi, Biologi, dan Astronomi dengan perwakilan 3 siswa tiap bidang lomba yang dipilih dari seleksi tingkat sekolah. Kegiatan bimbingan juga dilaksanakan kurang lebih 3 bulan dalam persiapan mengikuti OSN-K ini dan dibimbing oleh Bapak/Ibu yang berkompetensi di bidang masing-masing.
Semoga melalui kegiatan simulasi ini nanti peserta akan dapat mengikuti kegiatan OSN-K dengan lancar dan mendapatkan hasil yang terbaik.
Penulis : Lusiana Kristianti Samosir P, S.Pd.
0 Komentar
Tambahkan Komentar