Pelaksanaan USBK SMA Negeri 1 Cempaga Tahun Pembelajaran 2020/2021

SMAN 1 Cempaga melaksanakan Ujian Sekolah Berbasis Komputer (USBK) Teori yang berlangsung melalui moda luring (tatap muka). Pelaksanaan USBK ini dimulai Senin, 29 Maret 2021 jam 07.30 - 12.00. Peserta ujian adalah seluruh siswa kelas XII yang berjumlah 99 orang. Ruang ujian yang digunakan sebanyak enam ruang. Pelaksanaanya menggunakan istem AIO CBT dari VHD OVA Dinas Pendidikan Kalimantan Tengah Tahun 2019. Aplikasi Ujian yang digunakan adalah Zambro dan Exam Browser. 

Seluruh rangkaian kegiatan USBK Moda Luring atau tatap muka mengikuti potokol kesehatan yang ketat seperti pengawas ruang yang sama antara sesi 1 dan 2, sebelum masuk keruang ujian peserta harus menggunakan hand sanitizer dan beristirahat didalam ruangan saja. Sscara umum pelaksanaan ujian dihari pertama berjalan lancar dan tertib.