"TAPETERLEGIT" SMAN 1 CEMPAGA
CEMPAGA - Bimbingan Teknis (Bimtek) Pembuatan Website Berbasis Google Sites dengan tema "Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) Melalui Literasi Digital" dilaksanakan oleh satuan pendidikan SMAN 1 Cempaga (Kamis, 7 April 2022).
PPK adalah gerakan pendidikan di sekolah untuk memperkuat karakter siswa melalui harmonisasi oleh hati (etik), olah rasa (estetis), olah pikir (literasi), dan olah raga (kinestetik) dengan dukungan pelibatan publik dan kerja sama antara sekolah, keluarga, dan masyarakat. Nilai-nilai utama PPK adalah religius, nasionalis, mandiri, gotong-royong, integritas, inovatif dan kreatif.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Bapak Muhamad Toyep, M.Pd. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 7 s.d 8 April 2022. Kegiatan PPK melalui literasi digital ini diharapkan agar peserta didik tidak hanya lagi terpaku mencari informasi dalam ruang yang sempit, tetapi membuka wawasan dan menemukan serta mengaitkan informasi yang up to date secara luas dan cepat dengan memanfaatkan informasi.
Kegiatan ini bertujuan untuk (1) Memberikan penguatan karakter kepada peserta didik tentang pentingnya literasi dalam proses pembelajaran; (2) Membangun dan membekali peserta didik sebagai generasi emas Indonesia Tahun 2045 guna menghadapi dinamika perubahan masa depan; (3) Mengintegrasikan perkembangan teknologi (pemanfaatan IT) melalui PPK kepada peserta didik sehingga nilai-nilai utama PPK dapat ditanamkan dan dipraktikkan dengan baik.
Pembuatan website menggunakan Google Sites ini diharapkan agar peserta didik dapat menggunakan dan memanfaatkan teknologi yang kini semakin mendunia. Peserta didik tidak lagi hanya menjadi pembaca saja tapi juga terjun langsung dengan mempraktikan bagaimana proses pembuatan sebuah situs dan memanfaatkannya sebagai media belajar secara digital.
0 Komentar
Tambahkan Komentar