USBK - Ujian Sekolah Berbasis Komputer SMAN 1 Cempaga T.P 2021/2022

CEMPAGA - Sebanyak 96 peserta didik kelas XII SMA Negeri 1 Cempaga jurusan IPA dan IPS ikuti Ujian Sekolah Berbasis Komputer (USBK) hari pertama, Senin (18/04/2022). 

Pelaksanaan USBK dilaksanakan di 4 Ruang Utama dengan menggunakan Android dan 1 Ruang Laboratorium Komputer menggunakan PC. Sekolah juga menyiapkan tablet cadangan apabila ada perangkat peserta didik yang tidak mendukung, rusak, ataupun mengalami kendala saat ujian.

Hari pertama USBK peserta didik IPA dan IPS mengerjakan 2 Mapel yang sama yaitu Pendidikan Agama dan Budi Pekerti serta Bahasa Indonesia. Waktu mengerjakan permapel 120 menit dengan jeda istirahat ke mapel berikutnya 30 menit .

Sebelum pelaksanaan di ruang ujian masing-masing peserta didik diberi motivasi dan informasi terkait teknis kegiatan USBK di lapangan upacara oleh kepala sekolah, Bapak Muhamad Toyep, M.Pd. serta ditempat terpisah proktor dan pengawas ruangan di ruang diberi instruksi tentang teknis pelaksanaan USBK oleh kepala sekolah dan ketua panitia.

Kegiatan hari pertama ini dihadiri oleh seluruh peserta didik dan lancar dalam pelaksanaannya. USBK 2022 dijadwalkan dari Senin s.d. Rabu ( 18 s.d. 26 April 2022).

Pesan untuk kelas XII, tetap semangat, terus berusaha dan selalu iringi langkah perjalanan ananda semua dengan Doa serta selalu menjaga kesehatan. 

Penulis Berita : Lusiana Kristianti Samosir P, S.Pd.